Usahakan untuk makan tepat waktu di siang dan malam hari pada jam yang teratur. Jangan makan malam terlalu larut karena justru akan membuat sistem pencernaan bekerja lebih keras lagi untuk memproses makanan.
Perhatikan Gizi Makanan
Hal pertama yang paling mempengaruhi cara hidup sehat adalah gizi makanan yang dikonsumsi setiap hari. Penting bagi kamu memperhatikan gizi makanan yang dikonsumsi setiap hari. Usahakan dalam satu piring makanan terdapat karbohidrat, serat, protein, dan lemak baik. Kamu bisa bereksperimen untuk membuat asupan gizi ini terpenuhi setiap hari.
Karbohidrat tidak selalu dari nasi karena bisa diganti dengan jagung, ubi, atau kentang. Dengan memperhatikan gizi setiap asupan makanan yang masuk, maka kamu akan mendapatkan tubuh yang ideal dan sistem pencernaan yang sehat. Setelah konsisten memastikan makanan yang kamu konsumsi telah tepat takaran gizinya, maka kamu bisa lanjut dengan tips dan cara hidup sehat sederhana lainnya.