JENGGALA.ID – Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) melakukan patroli untuk mendeteksi kebakaran hutan di kawasan Gunung Guntur, Kabupaten Garut, agar tidak memberikan dampak luas dan kerugian yang lebih besar.
“Sekarang ini pencegahannya dengan cara pantauan dan patroli deteksi dini oleh anggota, patroli kawasan hutan sambil memantau api,” kata Kepala Seksi Konservasi Sumber Daya Alam Wilayah V BKSDA Garut, Dodi Arisandi.
Ia menuturkan kawasan hutan Gunung Guntur di Kabupaten Garut sudah beberapa kali terjadi kebakaran, dan terakhir kejadian yang cukup besar pada Kamis (7/9/2023). Namun berhasil diatasi sehingga kebakaran tidak terus meluas.
Patroli mendeteksi dini kebakaran itu, kata dia, melibatkan 3-5 orang yang menyusuri sejumlah kawasan hutan dengan dilengkapi peralatan pemadaman api, yakni alat semprot air, pompa, maupun gepyok peralatan tradisional, dan alat pemadam lainnya.