Untuk memulihkan kembali minat belanja ke pasar tradisional, Pemkab Cianjur menggelar peragaan busana dengan berbagai hadiah menarik untuk peserta, selain membeli busana di toko yang ada di dalam pasar, peserta diwajibkan membuat video pengalaman selama berbelanja.
Sejumlah pedagang di pasar tradisional di Cianjur, menyambut baik kegiatan yang digelar Pemkab Cianjur untuk meramaikan kembali pasar yang sepi sejak menjamurnya toko online, membuat sebagian besar pedagang di pasar menutup toko karena minimnya pembeli.
Bahkan, mereka berharap berbagai kegiatan dapat digelar di sejumlah pasar tradisional untuk mengembalikan minat masyarakat berbelanja langsung, karena mereka menilai ketika ramai pembeli harga berbagai kebutuhan mulai dari pangan dan sandang dapat ditekan.