Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian pemerintah untuk membantu meringankan penderitaan warga yang terdampak bencana alam angin puting beliung, serta untuk mempererat tali silaturahmi dengan warga masyarakat maupun instansi terkait lainnya.
Selain melakukan kerja bakti, Satgas Penanggulangan Bencana Kabupaten Luwu Utara juga menyalurkan bantuan kebutuhan pokok kepada korban bencana seperti bahan makanan, minuman dan peralatan memasak. “Semoga bantuan tersebut bermanfaat bagi para korban yang terdampak bencana angin puting beliung,” harap Afri, mewakili Dandim 1403 Palopo.
Lebih lanjut, Afri didampingi Kapolsek Sabbang IPTU Jusman bersama Camat Sabbang Siti Kidar mengimbau masyarakat agar lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap bencana alam yang datangnya tidak terduga, mengingat cuaca yang seringkali tidak menentu.