Adian merinci perjalanan politik Jokowi didukung PDIP mulai dari dua periode menjadi Wali Kota Surakarta, lalu menjadi Gubernur DKI Jakarta, dan dua kali Pilpres.
Kemudian pada Pilkada untuk anaknya, Gibran menjadi Wali Kota Solo dan anak menantunya, Bobby Nasution menjadi Wali Kota Medan. Seperti halnya Jokowi, Gibran dan Bobby pun kala itu masuk ke PDIP sebelum melenggang ke kontestasi pilkada masing-masing.
Jokowi sebelumnya mengaku merestui keputusan Gibran sebagai bakal cawapres pendamping Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
Gibran secara resmi telah mendaftar sebagai bakal cawapres Prabowo. Keduanya telah melakukan pendaftaran bersama parpol koalisi ke KPU pada Rabu (25/10).
Gibran belum menjawab tegas soal statusnya di PDIP, apakah mundur atau dipecat dari partai. Ia hanya mengatakan statusnya di PDIP sudah jelas. Ia pun tak keberatan jika dicap sebagai pengkhianat karena mendampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2024.