Jenggala.id – Kandidat Presiden (Capres) Anies Baswedan dengan jelas dan tegas mengkritisi kebijakan pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Salah satu kebijakan yang dikritik olehnya adalah subsidi bagi mobil listrik.
Menurut Anies, pemberian subsidi kepada pemilik mobil listrik tidak tepat karena mayoritas dari mereka termasuk golongan masyarakat yang mampu secara finansial, dan oleh karena itu, subsidi tidak dibutuhkan.
Menanggapi pernyataan tersebut, Luhut memberikan respons dan dengan tegas membela kebijakan pemerintahan Jokowi terkait subsidi mobil listrik.
Baca juga : Ganjar Pranowo Diusung jadi Capres 2024, Anies Baswedan: Selamat
Luhut menyatakan bahwa subsidi mobil listrik telah melalui studi yang komprehensif. Selain itu, penggunaan kendaraan listrik telah didorong di seluruh dunia, dan bukan hanya di Indonesia.