Jenggala.id – Kabar mengenai Lesti Kejora, penyanyi dangdut yang diakui sebagai Duta Petani Milenial oleh Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, telah menjadi perbincangan hangat di kalangan masyarakat. Penyerahan sertifikat sebagai Duta Petani Milenial tersebut dilakukan pada Kamis (21/9/2023).
Respon yang beragam dari warganet, baik yang mendukung maupun yang mempertanyakan keputusan ini, terpantau melalui beragam komentar di media sosial Instagram dan TikTok Kementerian Pertanian (Kementan).
Mengenai kontroversi ini, Kementan menjelaskan bahwa pemilihan Lesti Kejora sebagai salah satu Duta Petani Milenial telah melibatkan pertimbangan yang matang.
Baca juga : Lesti Kejora Melahirkan Anak Pertamanya Lewat Operasi Sesar
Mereka melihat bahwa sosok Lesti memiliki potensi untuk menjadi sumber inspirasi bagi generasi muda. Hal ini terbukti dari fakta bahwa Lesti dan keluarganya masih aktif dalam kegiatan pertanian.