Selain rangkaian perangkat yang telah resmi diluncurkan di Indonesia, Acerpure juga memiliki portofolio produk lain yang tersedia di pasar global, seperti water purifier. Acerpure akan mengembangkan lebih banyak perangkat yang tidak hanya cocok untuk ruang keluarga, kamar tidur dan kantor, tetapi juga untuk kebutuhan peralatan dapur. Selain itu, perangkat besar (large appliances) akan menjadi salah satu fokus utama dalam langkah pengembangan produk berikutnya.
Untuk mengetahui detail informasi mengenai rangkaian program, produk, dan promo Acerpure, pelanggan bisa langsung mengunjungi situs Acerpure Indonesia pada acerpure.com/id atau acerid.com/acerpure.
Tentang Acer Indonesia
Acer Indonesia mulai beroperasi tahun 1999 dan merupakan pemain utama di industri PC Indonesia. Acer telah mencatat pertumbuhan yang stabil dan positif di pasar Indonesia, termasuk pemimpin pasar laptop untuk sektor pendidikan di Indonesia dengan lini Chromebook. Saat ini Acer Indonesia telah berkembang dari perusahaan hardware menjadi hardware + software + services dan cyber security, menawarkan berbagai produk, solusi, layanan, dan manpower dengan teknologi terkini.