JENGGALA.ID – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa sore ditutup menguat seiring optimisme para pelaku pasar bahwa The Fed akan bersikap dovish (melonggarkan kebijakan moneter) ke depan.
IHSG ditutup menguat 43,32 poin atau 0,63 persen ke posisi 6.939,61. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 turun 2,43 poin atau 0,26 persen ke posisi 932,62.
“Bursa Asia bergerak menguat, yang dipengaruhi oleh optimisme para investor terhadap pergeseran sikap pejabat The Fed baru-baru ini yang mengisyaratkan bahwa kenaikan suku bunga mungkin akan berakhir,” sebut Tim Riset Pilarmas Investindo Sekuritas dalam kajiannya di Jakarta, Selasa (17/10/2023).
Namun demikian, investor juga masih meraba-raba dan mencoba menilai risiko terjadinya konflik yang lebih luas di Timur Tengah.