JENGGALA.ID – Rusia baru-baru ini mengaktifkan rudal balistik antarbenua (ICBM) Sarmat yang sangat canggih dalam arsenar mereka. Presiden Rusia, Vladimir Putin, mengklaim bahwa rudal ini akan membuat potensi musuh Rusia berpikir dua kali sebelum melancarkan ancaman. Kepala Badan Antariksa Rusia, Yuri Borisov, mengumumkan bahwa rudal Sarmat telah siap untuk tugas tempur.
Sarmat adalah sistem rudal strategis yang dapat dioperasikan dari dalam silo bawah tanah. Menurut sumber berita pemerintah Rusia, rudal ini memiliki kemampuan untuk mengirimkan hulu ledak Multiple Independently Targetable Reentry Vehicles (MIRV) seberat 10 ton ke berbagai lokasi di seluruh dunia, termasuk Kutub Utara dan Kutub Selatan.
Meskipun Juru Bicara Dewan Keamanan Nasional Gedung Putih, John Kirby, tidak dapat mengonfirmasi pemberitaan bahwa Sarmat telah siap untuk digunakan dalam pertempuran, Presiden Putin telah lama mengumumkan rencana pengerahan rudal ini sejak Februari.