Salah satunya adalah Citayam Fashion Week atau Sudirman Fashion Week.
Terinspirasi dari peragaan busana tersebut, tak ada salahnya apabila kalian mengadakan lomba peragaan busana.
Misalnya lomba peragaan busana dengan tatanan paling unik, atau lainnya.
2. Lomba Masak atau Merias Hidangan
Lomba yang satu ini mungkin akan cocok bagi ibu-ibu di tempat kalian. Meski begitu, tak ada salahnya juga jika anak muda ikut berpartisipasi.
Selain itu, lomba memasak atau merias hidangan akan lebih menarik jika sesuai dengan tema.
Bahkan jika ingin lebih bagus, maka yang dilombakan adalah memasak atau merias hidangan tradisional.
Sehingga dalam perayaan kemerdekaan kali ini, kita bisa ikut melestarikan masakan nusantara.
3. Lomba Tebak Kata
Ingin lomba yang menciptakan tawa? Maka tebak kata merupakan pilihan yang pas.